cara kerja touchscreen overlay

Cara Kerja Touchscreen Overlay

Mungkin Anda bertanya-tanya, bagaimana bisa sebuah televisi bisa menjadi tv touchscreen dengan menggunakan touchscreen overlay? Bagaimana cara kerja touchscreen overlay?

Touchscreen overlay memiliki 4 sisi (seperti bingkai) yang didalamnya terdapat sensor infra merah (infrared) pada tiap sisi nya. Sensor akan membentuk sebuah grid cahaya inframerah yang tidak dapat dilihat oleh mata.

Setiap benda yang melewati cahaya inframerah tersebut akan teridentifikasi sebagai sentuhan (touch) pada suatu koordinat X dan Y, kemudian controller akan mengirimkan data tersebut kepada komputer untuk memprosesnya.

cara kerja touchscreen overlay

Apakah hanya bekerja dengan sentuhan tangan?

Tidak. Touchscreen overlay dapat menggunakan benda lain seperti gloved hand atau pen stylus.

Apakah bisa meletakan kaca diatas touchscreen overlay?

Tidak bisa. Touchscreen overlay harus diletakkan pada posisi paling atas. Jika ingin menggunakan kaca, letakkan kaca diantar TV dan Touchscreen overlay. Touchscreen overlay tidak akan mendeteksi sentuhan jika tidak ada benda / tangan yang melewati grid cahaya inframerah.

Kaca merupakan salah satu point yang kami rekomendasikan yang berfungsi sebagai pelindung layar televisi dan juga mengurangi sensitivitas sentuhan agar lebih optimal.

Apakah ada spesifikasi khusus pada komputer?

Touchscreen overlay berjalan pada Sistem Operasi Windows 7/8/10, Linux Ubuntu, Mac OS X, dan Android Rockchip. Adapun spesifikasi komputer seperti pemilihan prosessor, besarnya RAM atau HDD, tidak berpengaruh pada kinerja touchscreen overlay.

Pemilihan spek komputer berdasarkan pada kebutuhan tiap customer. Misal, jika ingin menjalankan aplikasi berbasis 3D maka pemilihan spek komputer harus kelas Mid-end hingga High-end.

Apakah yang dimaksud dengan Touch Points?

Touch Points adalah jumlah maksimal sentuhan yang dideteksi oleh komputer. Misal, 2 Touch Points maksudnya adalah komputer akan sanggup mendeteksi dua sentuhan sekaligus saat dilakukan secara bersamaan. Fitur ini biasa diperlukan untuk Pinch & Zoom-in / Zoom-out pada suatu aplikasi yang ditampilkan.

Jika Anda membutuhkan touchscreen yang low budget, touchscreen overlay merupakan perangkat yang kami rekomendasikan. Untuk membuat perangkat touch screen, Anda hanya menyiapkan TV, PC Komputer dan Touchscreen Overlay.

Silakan Baca juga: 

Kami jual touchscreen overlay mulai ukuran 32 inch, 40 inch, 43 inch, 55 inch, 60 inch, 65 inch hingga 80 inch. Penggunaan touchscreen overlay merupakan solusi low-budget yang tepat untuk memulai membangun sarana penyajian informasi publik yang lebih efektif dan hemat.

Perangkat touchscreen overlay kami sudah banyak digunakan oleh perusahan-perusahaan besar seperti Telkom Indonesia, Ferrari Jakarta, XL Axiata, Trans TV, Polres, Kementerian dan masih banyak customer lainnya lagi.

Untuk informasi dan pemesanan produk silakan kunjungi http://jakvisual.com/overlay

Shares
Scroll to Top